1 research outputs found

    Permodelan Nilai Slump Dan Determinasi Variabel Paling Berpengaruh Dengan Pendekatan Regresi

    Get PDF
    Perancangan campuran beton yang tepat harus sesuai struktur yang dibutuhkan, metode konstruksi dilapangan dan ekonomis. Proses pencarian komposisi dan proporsi campuran dilakukan dengan percobaan berulang-ulang. Hasil pencampuran di uji dengan tes slump dan kuat tekan. Pengujian dilakukan untuk memastikan kualitas beton sesuai dengan karakter beton yang dibutuhkan dalam konstruksi. Proses pencarian yang berulang- ulang membutuhkan waktu yang lama dan biaya material yang tidak sedikit. Kerugian lainnya adalah adanya residu berupa hasil pengujian yang berupa beton padat. Kerugian tersebut diminimalisir dengan perancangan permodelan proporsi campuran dengan merujuk nilai slump target. Kajian yang pernah dilakukan menggunakan metode nonlinear, akan tetapi pada kajian ini mencoba menggunakan metoda dasar regresi linear
    corecore